*Kunjungan Tamu dari Yayasan Nur Hidayah Surakarta ke Kampung IT Solo*
Selasa, 11 Oktober 2022, Kampung IT Solo menerima kunjungan Tamu dari Yayasan Nur Hidayah Surakarta, dalam rangka Study Banding Seputar Penggunaan IT dalam bidang Pendidikan yang telah di terapkan oleh Kampung IT Solo (Khususnya Lembaga Pendidikan IDBC)
Kunjungan Tamu kali ini berjumlah 6 Orang dari Yayasan Nur Hidayah Surakarta, Pada pertemuan tersebut Kampung IT Solo mempresentasikan beberapa produk IT (Aplikasi) yang telah dibuat & digunakan untuk kepentingan Lembaga Pendidikan IDBC, seperti Maktabah ALKUBRO (Perpustakaan Digital Islamic), Elfan System (Islamic Digital Education Platform) dan produk yang paling diminati oleh Lembaga Pendidikan yakni Elfan Bookless Library.
Elfan Bookless Library adalah Perpustakaan Digital yang dibangun dari awal dengan konsep tanpa koleksi buku cetak / fisik, tanpa rak dan gedung khusus (paperless).